Kartu BRIZZI edisi Asian Games 2018


Paguyuban Batik Brilink Community dipercaya untuk medistribusikan kartu BRIZZI edisi ASIAN GAMES 2018 kepada anggotanya. Kartu BRIZZI sebanyak 300pcs diserahkan langsung oleh Pemimpin Cabang Pekalongan Beliau Bapak Adi Nugroho, didampingi FO BRI Cabang Pekalongan Mba Kamila dan Mba Vitaloka, kepada perwakilan AgenBRILink Bapak Agus Suprihatin kemarin sore (06/07/2018) di lantai 2 kantor BRI cabang Pekalongan.


Tujuan kerjasama antara Paguyuban dengan BRI ini diharapkan akan meningkatkan penjualan kartu BRIZZI di area cabang Pekalongan dan AgenBRILink mendapatkan harga yang lebih murah karena di subsidi oleh BRI cabang Pekalongan.

Harapanya  semua AgenBRILink Pekalongan menyediakan dan memasarkan kartu BRIZZI. Dengan memajang kartu BRIZZI di toko kita, maka toko kita akan terlihat tambah keren, terpercaya dan BRI bangets... (koyo AgenBRILink temenanan pokoke....) 

Contohnya ngene..


Keuntunggan dari penjualan kartu BRIZZI edisi Asian Games 2018 sebesar RP.2,000,- nantinya dimasukan ke KAS BBC yang dikelola sepenuhnya untuk kita semua. Semoga KAS kita bisa semakin banyak


Terimakasih kepada Bapak Adi Nugroho selaku Pemimpin cabang, yang telah memberikan subsidi pada penjualan kartu BRIZZI edisi Asian Games 2018 untuk BBC. Terimakasih FO BRI cabang Pekalongan, Mba Kamila Mba Vitaloka dan team. dan terimakasih juga kepada AgenBRILink yang sudah order kartu BRIZZI, secara tidak langsung sudah menyumbang  KAS BBC. Yang belum kebagaian karena telat order ditunggu saja untuk Pengadaan kartu BRIZZI berikutnya.

Salam kompak
Salam BBC
Salam gasspooll...
Share on Google Plus

BatikBRILink

Komunitas agen BRILink Kabupaten dan Kota Pekalongan, yang siap melayani transaksi perbankan tanpa kantor pada masyarakat sekitar dengan ramah, jujur, kekeluargaan dan profesional.

2 komentar: